Masyarakat Antusias Ikuti Aksi Layanan Sehat Dompet Dhuafa Waspada

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on linkedin
LinkedIn
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Aksi Layanan Sehat yang diadakan Dompet Dhuafa Waspada mendapat respons baik dari masyarakat. Aksi yang digelar di Lapangan Merdeka ini pun ramai dipenuhi masyakarakat yang ingin melakukan pengecekan kesehatan secara gratis, Minggu (2/2/2020).
Berbagai macam layanan kesehatan disediakan oleh Dompet Dhuafa Waspada mulai dari pengecekan gula darah, pengecekan kadar kolestrol, pengecekan tensi hingga menimbang berat badan yang semuanya tanpa dipungut biaya.
Yusuf selaku peserta Aksi Layanan Sehat mengaku senang dengan hadirnya kegiatan ini. “Senang sekali rasanya ada kegiatan seperti ini, bisa cek kesehatan kita secara gratis, mudah-mudahan berlanjut terus kegiatannya,” ungkapnya.
Selain Aksi Layanan Sehat, Dompet Dhuafa Waspada juga menyediakan makanan berupa roti untuk dibagikan secara gratis kepada masyakarat.
Di tempat yang sama, Dompet Dhuafa Waspada juga menyediakan gerai layanan Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf (Ziswaf) untuk masyakarat yang ingin berdonasi. Hal ini diakui Sulaiman selaku Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Waspada bahwa gerai Ziswaf sengaja didirikan sebagai bagian dari edukasi kepada masyakarat.
“Selain aksi layanan sehat sebagai layanan kita yang kita sediakan untuk masyakarat kami juga sengaja mendirikan gerai layanan Ziswaf agar bisa mengedukasi masyakarat terkait Ziswaf dengan harapan masyakarat semakin giat untuk menyalurkan Ziswafnya,” jelasnya.
Aksi layanan sehat ini direncanakan akan berlanjut setiap bulannya dengan diadakan dua kali selama satu bulan.

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on linkedin
LinkedIn
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram

Tinggalkan Komentar