Dompet Dhuafa Waspada ikut merespon bencana erupsi gunung sinabung yang terjadi di Kab. Karo, Sumatera Utara, Selasa, (11/8). Sebanyak 1000 masker dibagikan untuk warga terdampak erupsi yakni salah satunya warga di desa Ujung Teran, Kec. Merdeka, Kab. Karo.
Sejak sabtu (8/8) lalu, permukiman warga di desa Ujung Teran ini dipenuhi abu vulkanik yang tebal. Solen Sinulingga, selaku Kepala Desa Ujung Teran, mengatakan bahwa sampai saat ini warga mereka masih membutuhkan bantuan.
“Kami masih butuh bantuan terutama masker karena abu vulkanik memenuhi permukiman warga kami,” ungkapnya.
Ia juga mengatakan bahwa ladang dan fasilitas umum yang dimiliki warga juga dipenuhi abu vulkanik.
“Ladang kita sudah dipenuhi abu semua, masjid dan jambur juga, ini kita masih terus terima bantuan seperti dari Dompet Dhuafa Waspada yang membersihkan masjid di desa ini,” ucapnya.
Menanggapi hal ini, Sulaiman selaku Pimpinan Cabang Dompet Dhuafa Waspada membenarkan bahwa tim Dompet Dhuafa Waspada sudah turun langsung ke sana membagikan masker dan membersihkan masjid.
“Kita turunkan tim sebanyak 7 orang untuk merespon langsung kondisi di sana, kita sudah mulai membagikan masker untuk warga dan juga membersihkan masjid,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Sulamain juga turut mengajak masyarakat luas khususnya masyarakat Sumatera Utara untuk bersama mengulurkan bantuan.
“Melihat kondisi permukiman warga yang dipenuhi debu, kami mengajak masyarakat untuk turut serta mengulurkan bantuan melalui Dompet Dhuafa Waspada,” ucapnya.
Ia mengatakan nantinya Dompet Dhuafa Waspada akan kembali menyalurkan bantuan.
“Insya Allah nanti, kita tunggu bantuan dari masyarakat yang disampaikan melalui Dompet Dhuafa Waspada untuk disalurkan kepada masyakarat berupa masker, obat tetes mata, dan kebutuhan lainnya,” pungkasnya.
Respon Erupsi Gunung Sinabung, Dompet Dhuafa Waspada Bagikan 1000 Masker Untuk Warga
Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on linkedin
LinkedIn
Share on whatsapp
WhatsApp
Share on telegram
Telegram